Surabaya, 24 Februari 2023 Prodi Akuntansi UKDC mengadakan Kuliah Tamu bersama PT. GITS. Kuliah tamu diadakan di Seminar Timur Lantai 3 UKDC. Kuliah Tamu mengangkat tema The Word Of ERP (Enterprise Resource Planning). ERP adalah suatu model sistem informasi yang memungkinkan organisasi untuk meng-otomasi dan meng-integrasikan proses-proses bisnis utamanya.
PT. GITS adalah perusahaan pengembang aplikasi Android. Berpengalaman selama hampir 3 tahun mengembangkan aplikasi, membuat GITS Indonesia dikenal sebagai developer Android paling produktif di Indonesia saat ini. Bambang Irawan, BSc. sebagai narasumber menjelaskan ada banyak perbedaan Generasi yang bekerja di dunia industri saat ini. Saat ini kita bekerja bersama Gen X, Millenial, Gen 2020, perbedaan yang paling mendasar adalah adanya teknologi yang semakin maju. Bicara lebih jauh mengenai karakteristik Generasi Z sekarang secara umum mereka memiliki ciri-ciri lebih melek teknologi sehingga dapat dengan mudah mengakses informasi yang diinginkan. Terbukanya akses informasi membuat generasi ini lebih cepat belajarLebih menyukai bekerja di lingkungan yang memberikan ruang bagi mereka untuk bertumbuh, lebih kreatif, dan penuh tantangan. Salah satu jenis perusahaan yang diincar oleh generasi Z adalah start-up.